Cara Menggunakan Passwall di OpenWrt Trojan WS
OpenWrtKudetin.com | Hai kembali lagi di blog kudetin oke kali ini admin akan membahas tentang cara menggunakan passwall dengan metode akun trojan go. Passwall merupakan aplikasi tunneling vpn yang tersedia di perangkat OpenWrt seperti pada STB, OrangePi dan masih banyak lagi tentunya. Passwall menyediakan berbagai macam metode tunneling vpn seperti shadowsocks, Xray, V2ray, Vmess, Vless, hysteria dll.
Cara membuat akun Trojan Go Openwrt gratis
Sebelum nya kita membuat akun tunneling nya dahulu disini admin mencontohkan metode Trojan Go, admin biasa membuat diweb howdy trojan dan kalian bebas memilih server apa saja.
lalu isi pada bagian Username dan Password sesuai keinginan kalian, untuk sni bisa langsung memasukan bugnya.
selanjutnya centang pada bagian saya bukan robot kemudian isi sesuai capcha dan klik pada bagian Create untuk membuat akun Trojan Vpn dan Copy pada bagian Trojan-GO (Sagernet, AnXray) karena admin ingin menggunakan akun trojan go sebagai tunnelingnya.
Cara menambahkan akun Trojan Vpn di Passwall
Nah setelah dicopy akun nya langsung saja buka tools dibagian service => Passwall dan klik pada Nodes dan pilih Add
Kemudian klik dibagian "FROM SHARE URL" dan paste akun yang sudah tadi kita dibuat.
Kita perlu mengedit terlebih dahulu bug dan setingan lainnya supaya bisa konek, untuk bagian yang disetting sebagai berikut:
Node Remarks di isi bebas biasa nya saya isi nama server yang dibuat contoh Biznet.
Address (support Domain Name) kita isi Bug karena metode nya kita pakai WS
TLS dicentang
allowInsecure dicentang juga
Nah untuk yang lain nya biarkan saja kemudian scroll kebawah dan pilih save.
Selanjutnya kita Pilih Basic Settings => Mode
TCP DefaultProxy Mode - pilih Global Proxy
UDP DefaultProxy Mode - Pilih Global Proxy
Selanjutnya Scroll kebawah pilih Save & Apply
TCP Node pilih akun yang kita sudah setting tadi saya beri nama Biznet
UDP Node pilih akun yang kita sudah setting tadi saya beri nama Biznet
Scroll ke bawah kemudian klik Save&Apply
Sekian dari admin semoga artikel ini bermanfaat buat kalian yang masih bingung Cara Menggunakan Passwall di OpenWrt.